Ardana, band pop punk yang telah bertahan selama sebelas tahun di scene musik lokal bawah tanah kota Padang, pada hari Sabtu (03/03) akan mengguratkan sebuah catatan untuk Ardana sendiri, maupun untuk scene musik di Padang. Akhirnya tahun 2012 ini, Cimay dkk akan meliris album kedua sekaligus screening video klip “TingTung” yang baru saja mereka rampungkan. Pesta kecil ini akan bertempat di Centro cafĂ©, komplek GOR Agus Salim Padang, mulai jam 14.00 wib. Banyak band keren yang akan memeriahkan hajatan Ardana yang mengusung tema “Reborn of Spirit” ini. Tak hanya dari kota Padang saja, band-band yang akan mengisi pesta tersebut datang dari berbagai scene musik di berbagai kota di Sumatra Barat. Nama-nama seperti Honotjoroko, Zeal, Ranah Rasta, Ghostbuster, Raptor Corpse, dan Seraphic of Violence masuk dalam list “Reborn of Spirit”. Bahkan, Solecism, band asal Pekanbaru juga hadir Sabtu nanti. Dengan total 21 band dan kesempatan menjadi saksi launching album Ardana ini, sangat disayangkan bila terlewatkan.

DOWNLOAD HERE!!

Copyright © P-I-S Underconstruction Template Design by RzaaL 1306